Auto Shutdown Tanpa Software

0 comments
Ini pengalaman pribadi, tiap tidur selalu dengerin musik untuk temanin tidur. Tapi kadang sampai pagi MP3 di PC/Laptop muter terus. Lama-lama kasihan juga, soalnya barang elektronik ada batas usianya sesuai dengan penggunaan.

Ketemu deh cara Auto Shutdown, biar PC/Laptop bisa otomatis Shutdown saat kita tinggal tidur.

Langsung aja yaaaa... Cekibroooottt

Masuk cmd --> ketik "shutdown -s -f -t 60" --> Enter (tanpa tanda petik)
Angka 60 diatas adalah satuan detik yaa.. jadi kalo mau 1 jam jadinya "shutdown -s -f -t 3600" --> Enter

(Klik Gambar Untuk Perbesar)

NB: Bisa digunakan pada Windows XP, Vista, 7, 8
Continue reading →

Jenis dan Macam-macam Browser Untuk PC/Laptop

0 comments

Browser adalah software yang fungsinya menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen yang disediakan server web. Saat pertama kali diciptakan, tampilan browser kurang menarik karena masih berupa teks. Karena itu kita pantas berterima kasih kepada Marc Andressen, seorang mahasiswa Amerika. Dialah yang menciptakan web browser pertama dengan tampilan gambar hingga sekarang kita dapat menjumpai bermacam macam browser dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing. 

  • Netscape Navigator
Netscape navigator adalah perangkat lunak penjelajah web yang terkenal di Era 90-an sebelum hadirnya internet explorer (IE) yang dikembangkan oleh netscape communication corporation serta dipelopori oleh mahasiswa lulusan NCSA (National Center of Supercomputer Application di University of Illionis) dan programer programer paruh waktu.

Netscape Navigator merupakan browser yang dibuat dari basis kode sumber Mosaic Web Browser dari National Center for Supercomputing Applications (NCSA), karena memang pembuat NCSA (Marc Andressen) adalah pendiri Netscape Corporation.
Browser ini merupakan salah satu dari browser tertua dengan maraknya evolusi internet. 

Dan menurut wikipedia netscape navigator ini adalah browser web gagasan mozilla firefox. Tapi sayangnya netscape navigator ini telah dihentikan dukungannya oleh pihak pendukung yaitu AOL, Dan memberikannya kepada mozilla foundation.


  • Internet Explorer IE 
Internet explorer yang bisa disingkan IE atau MSIE adalah perangkat lunak untuk browsing internet besutan microsoft yang gratis. internet explorer versi 1 ini diluncurkan pada 16 Agustus 1995. Bahkan tujuh tahun silam, Microsoft boleh berbangga, sebab Internet Explorer 5 adalah web browser terbaik yang ada. 

Ia tersedia untuk kebanyakan versi Microsoft Windows, namun Microsoft telah berhenti mengeluarkan versi ter-update untuk semua platform kecuali Windows XP. Untuk beberapa waktu lamanya, Microsoft juga mengeluarkan Internet Explorer untuk Mac (yang berdasarkan mesin pengarsir yang berbeda) dan versi-versi untuk penggunaan melalui X Window System pada Solaris dan HP-UX, tetapi kini mereka sudah tidak dikembangkan. 

Internet Explorer hingga kini masih merupakan browser web yang paling banyak digunakan, meliputi 93.7% dari keseluruhan penggunaan browser menurut sebuah perusahaan penganalisa web WebSideStory. Explorer diikutkan sebagai browser default disemua versi Microsoft Windows sejak Windows 95 OSR-2.

Windows XP Service Pack 2 keluaran Microsoft beberapa lama ini menambah beberapa fitur keamanan penting kepada Internet Explorer, termasuk firewall Windows yang sudah diupdate dan pemblokir pop-up. Ini dilakukan untuk meredam kekhawatiran mengenai spyware yang telah menyerang Explorer dengan berat. Microsoft menganjurkan para pengguna untuk mengupdate


  • Opera 
Opera adalah browser internet, paket perangkat lunak internet antar platform. Opera browser ini dibuat oleh Opera software yang ada di Oslo, Norwegia. Pengembangan Opera dimulai pada tahun 1994. Kala itu Opera merupakan sebuah proyek penelitian di Telenor, perusahaan telekomunikasi terbesar di Norwegia.
Opera dikenal memiliki banyak fitur yang akhirnya ditiru oleh kompetitornya. Dan juga opera browser ini hanya memiliki pangsa yang sedikit. Tetapi untuk penjelajahan internet di hp opera minilah yang nomer satu.

Opera juga menawarkan banyak fitur seperti browser pop-up, integrasi dengan tool translasi, filter URL, low bandwith dan banyak lagi. Dengan logo "O" berwarna merah, banyak kalangan yang mengakui kelebihannya. Kelebihan utama browser Opera adalah mampu menampilkan (load) halaman web lebih cepat, dengan kecepatan koneksi yang sama dibanding browser lain.


  • Mozilla firefox 
Siapa yang tidak kenal dengan browser yang hampir pasti ada disetiap piranti komputer, laptop, ataupun notebook. Browser yang aslinya bernama phoenix ini dikembangkan oleh yayasan mozilla dan ratusan sukarelawan. Yang pasti browser mozilla firefox ini gratis dan bisa dihampir semua OS, semisal windowsXP.
Browser ini memiliki keunggulan dalam hal tampilannya yang cukup sederhana. Kinerja akses internetnya memiliki kecepatan yang sangat tinggi, baik untuk download, maupun upload file.

Firefox telah mendapatkan perhatian sebagai alternatif kepada Internet Explorer sejak Explorer dikecam karena tuduhan ketidakamanannya. Pihak yang setuju terhadap anggapan ini mengatakan Explorer tidak mengikuti standar Web, menggunakan komponen ActiveX yang sering membahayakan, dan kelemahannya terhadap pemasangan spyware dan malware. Microsoft sendiri telah merespons bahwa mereka tidak menganggap jika isu-isu mengenai keamanan dan fitur Explorer perlu dikhawatirkan.

Mozilla Firefox versi 1.0 diluncurkan pada 9 November 2004 dan sekarang telah sampai ke versi paling ahkir 5. Bahkan sekarang ini FireFox untuk ponsel sudah dikembangkan untuk sistem operasi Maemo(Sistem operasi yang dikembangkan oleh Nokia dan Intel) dan Android(Sistem operasi milik perusahaan besar Google). Pada versi awalnya FireFox tersebut memiliki kelemahan yaitu akan "crash" jika membuka web page (halaman Web) yang sangat besar dan memiliki JavaScript, namun hal ini telah diperbaiki.


  • Google Chrome 
Google chrome adalah penjelajah internet besutan Google dengan menggunakan mesin wedering WebKit yang dinamakan Chromonium. Versi beta untuk Microsoft Windows diluncurkan pada 2 September 2008 dalam 43 bahasa.

Google Chrome saat ini bahkan menyediakan web browser terbaru mereka yaitu "Google Chrome With 3D"
Browser 3D ini dapat terwujud karena adanya HTML5. HTML yang merupakan singkatan Hyper Text Markup Language merupakan file teks/file ASCII dan berisikan intruksi untuk browser agar menampilkan suatu tampilan grafis pada sebuah halaman web. 


  • Safari Browser
Safari adalah browser internet buatan Apple inc. Sebenar safari browser berlogo gambar kompas ini ditujukan oleh sistem operasi MAC OS, tapi sekarang sudah bisa dipasang di OS keluarga windows.
Browser Safari sekarang ini merupakan browser andalan untuk produk buatan Apple seperti komputer Mac, tablet iPad, ponsel iPhone, dll. 


  • iCab

Aplikasi iCab yang berlogo mobil ngebut ini memiliki banyak fitur yang tidak tersedia pada browser Mac lainnya, iCab merupakan pilihan pas untuk pengguna yang mencari browser yang bisa bekerja baik pada semua Mac OS.


  • Flock
Flock browser adalah penjelajah web yang berspesialisasi kepada fitur penyedia jejaring sosial dan merupakan browser sosial internasional dunia pertama yang berbasis pada firefox dengan fitur-fitur menarik untuk memberikan pengalaman berkomunitas sosial di internet sambil browsing. 

Flock ini sangat cocok buat anda yang suka membuka friendster, mySpace atau Facebook dan situs-situs komunitas lain. Perangkat lunak flock ini gratis dan dapat dipakai diberbagai platform.


  • Wyzo
Wyzo ini merupakan browser yang memprioritaskan kemampuan browsernya pada pengguna yang banyak melakukan download media, seperti video, mp3, dll.
Browser ini merupakan browser yang dikhususkan untuk Mac OS


  • RockMelt
RockMelt dikembangkan berdasarkan teknologi Chromium yang merupakan proyek open source yang juga digunakan peramban Google Chrome. Untuk menjelaskan secara singkat apa itu RockMelt, seperti yang dituliskan pada blog resmi mereka, RockMelt merupakan peramban yang memberikan layanan utama untuk “share and keep up with your friends, stay up-to-date on news and information, and search”. 

Selain itu RockMelt juga menyediakan fasilitas personalisasi, karena RockMelt membutuhkan proses log masuk sebelum menggunakan, maka personalisasi data dari akun tersebut akan tersimpan, RockMelt juga akan memungkinkan untuk menyimpan data layanan favorit, bookmarks serta preferensi dari masing-masing pengguna. RockMelt juga menggunakan fasilitas cloud, sehingga pengguna bisa menikmati pengalaman personal dalam menjelah web dari manapun, dan mendapatkan update dari relasi serta situs yang penting bagi Anda.
Continue reading →

Membuat Hotspot Menggunakan Wi-Fi Laptop (Via Connectify)

3 comments


Laptop kita ternyata bisa menjadi Access Point untuk berbagi koneksi Wi-Fi layaknya Hotspot di Kampus, Warung Kopi atau tempat-tempat publik lainnya.

Bagaimana caranya? langsung aja ketimbang panjang lebar, malah bikin bingung.

Gunakan software bernama Connectify, sayangnya itu berbayar. Jika tertarik menggunakan silahkan kunjungi website resminya di http://www.connectify.me. Tapi tenang, diluar sana banyak yang share software ini beserta jamu-jamunya.

Cara menggunakan:

Disini saya menggunakan Connectify Pro 4.3.0.26370 dan OS Windows 8.

(klik gambar untuk perbesar)

Note: Sharing Mode : pilih yang (WEP) agar hotspot kita memiliki proteksi password. kemudian klik Start Hotspot. Selesai.

Bila anda mengalami Bluescreen (BSOD) setelah menginstall connectify, untuk mengatasinya anda bisa menginstal Windows 7 SP1 atau mendownload bugfix Windows Hotfix for KB2496820
Continue reading →

KFX Jet Tempur Kerjasama Indonesia - Korea

0 comments


Pesawat jet tempur KFX sendiri sebetulnya merupakan proyek lama Republic of Korea Air Force (ROKAF) yang baru bisa terlaksana sekarang. Proyek ini digagas presiden Korea Kim Dae Jung pada bulan Maret 2001 untuk menggantikan pesawat-pesawat yang lebih tua seperti F-4D/E Phantom II dan F-5E/F Tiger. Dibandingkan F-16, KFX diproyeksi untuk memiliki radius serang lebih tinggi 50 persen, sistim avionic yang lebih baik serta kemampuan anti radar (stealth).

Pemerintah Korea akan menanggung 60 persen biaya pengembangan pesawat, sejumlah industri dirgantara negara itu di antaranya Korean Aerospace Industry menanggung 20 persennya .pemerintah Indonesia 20 persen dan akan memperoleh 50 pesawat yang mempunyai kemampuan tempur melebih F-16 ini dan 100 pesawat untuk korea. Total biaya pengembangan selama 10 tahun untuk membuat prototype pesawat itu diperkirakan menghabiskan dana 6 miliar US Dollar.Pemerintah Indonesia akan menyiapkan dana US$1,2 miliar.

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Indonesia-Korsel itu sudah dilakukan pada 15 Juli 2010 yang lalu di Seoul-Korea Selatan.diharapkan pada tahun 2020 Sudah Ada Regenerasi Pesawat Tempur untuk kedua pihak

SPESIFIKASI
  • KFX Spec:· Crew: 1
  • Thrust: about 52,000lbs (F414 class x 2)
  • Max Speed: about Mach 1.8
  • M61 Vulcan
  • AIM-9X class short-range AAM(AIM-9X class) (indigenous, under development)
  • AIM-120 class beyond visual range AAM (not specified yet)
  • 500lbs SDB class guided bomb|KGGB (indigenous)
  • JCM class guided short range AGM (indigenous, under development)
  • SSM-760K Haeseong ASM (indigenous)
  • Boramae ALCM (indigenous, under development), or Taurus class ALCM
  • Supersonic ALCM (based on Yakhont technology) (indigenous, under development)

KENAPA PT DIRGANTARA INDONESIA TIDAK MEMBUAT SENDIRI?



Membuat pesawat tempur jauh lebih kompleks daripada membuat pesawat penumpang karena ada tambahan sistem dalam sebuah pesawat tempur yaitu sistem kontrol senjata pada sistem avioniknya, disamping sistem mesin pendorong, sistem radar, dan struktur pesawat yang harus dirancang lebih kuat namun tetap lincah bermanuver di udara. 

Pesawat tempur KFX ini dirancang untuk masuk dalam kelompok pesawat tempur generasi 4,5 yang berarti harus mempunyai 6 kemampuan yaitu:
  1. Kemampuan pesawat tempur untuk melakukan manuver ekstrim agar mendapat posisi serang paling menguntungkan (Air Combat Manuverability).
  2. Pesawat tempur harus bisa terbang lincah sehingga harus menggunakan teknologi fly by wire untuk kontrol penerbangannya.
  3. Penggunaan teknologi trust vectoring nozzles yang mampu mengubah-ubah arah semburan gas buang mesin jet agar pesawat tempur mempunyai kemampuan terbang dalam kecepatan rendah dan mampu melakukan belokan tajam.
  4. Kemampuan untuk terbang jelajah pada kecepatan supersonik dalam waktu yang lama.
  5. Radar pesawat tempur berkemampuan menjejak target diluar batas cakrawala atau beyond visual range.
  6. Kemampuan menyerap dan membiaskan pancaran radar atau teknologi stealth.
Jadi bisa dibayangkan seandainya PT. Dirgantara Indonesia dilibatkan dalam pembuatan pesawat tempur ini maka akan ada penguasaan teknologi kedirgantaraan baru paling tidak untuk pembuatan 50 pesawat tempur KFX yang akan dibeli Pemerintah Indonesia nantinya dari keikutsertaannya membiayai proyek ini. Penguasaan teknologi baru di bidang pembuatan pesawat tempur generasi 4,5 ini dapat menjadi modal dasar bagi PT. Dirgantara Indonesia untuk membuat pesawat tempur sendiri kelak dikemudian hari.

Jadi untuk teknologi PT DI memang belum mampu untuk membuat secara mandiri. Selain ini butuh modal besar untuk melakukan riset sendiri namun jika besama korea maka teknologi kita akan dapatkan dengan sendirinya dan kelak dapat dikembangkan lagin untuk membuat pesawat tempur ciptaan sendiri



PERBANDINGAN KFX-201, F-35, F-16, F-22


(klik gambar untuk perbesar)


(klik gambar untuk perbesar)



(klik gambar untuk perbesar)


Sumber: kaskus.co.id
Continue reading →

Sekarang Zodiak Ada 13, Apakah Zodiak Kita Berubah? Zodiak Apa Yang Baru?

0 comments

Meski telah beberapa tahun berselang dari waktu diketemukannya, ternyata Ophiuchus, rasi bintang ke-13 masih saja asing di telinga kita. Mungkin acap kali terdengar bahwa rasi bintang yang kita kenal ada 12. Di Koran-koran, televisi, bahkan beberapa situs dan media-media perzodiakan masih menganggap bahwa rasi bintang ada 12. Itu salah besar. Sangat mengherankan bahwa kekeliruan ini tidak serta merta dibenahi. Hingga kabar pertambahan rasi bintang ini menjadi seakan sirna ditelan waktu.

Selama ini, kita telah mengenal dengan akrab 12 zodiak yang sangat popular, yakni: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Libra, Scorpius, Sagittarius, Capricornus, Aquarius, dan Pisces. Padahal jumlah zodiak ini sekarang tengah bertambah, dan bisa jadi Anda dapat berpindah zodiak dari Libra menjadi Virgo, Leo menjadi Cancer, dan sebagainya. Ini dikarenakan rasi bintang ke-13 yakni Ophiuchus.

Dahulu, rasi Ophiuchus tidak memiliki lambang dan terletak diantara Scorpio dan Sagittarius. Belakangan setelah diketahui keberadaannya akibat pergeseran lintasan tata surya, maka eksistensi dari Ophiuchus pun diketahui dan dilambangkan sebagai gambar pawang ular. Praktis hal ini menggeser bulan-bulan tanggal zodiak.

ZODIAK BARU
Capricornus: 21 Jan - 16 Feb (26 hari)
Aquarius: 16 Feb - 11 Mar (24 hari)
Pisces: 11 Mar - 18 Apr (38 hari)
Aries: 18 Apr - 13 Mei (25 hari)
Taurus: 13 Mei - 22 Jun (40 hari)
Gemini: 22 Jun - 21 Jul (29 hari)
Cancer: 21 Jul - 10 Ags (20 hari)
Leo: 10 Ags - 16 Sep (37 hari)
Virgo: 16 Sep - 31 Okt (45 hari)
Libra: 31 Okt - 23 Nov (23 hari)
Scorpius: 23 Nov - 29 Nov (6 hari)
Ophiuchus: 29 Nov - 18 Des (19 hari)
Sagitarius: 18 Des - 21 Jan (34 hari)


ZODIAK LAMA
Capricorn: 21 Des - 19 Jan
Aquarius: 20 Jan - 18 Feb
Pisces: 19 Feb - 20 Mar
Aries: 21 Mar - 20 Apr
Taurus: 21 Apr - 20 Mei
Gemini: 21 Mei - 20 Jun
Cancer: 21 Jun - 20 Jul
Leo: 21 Jul - 21 Agt
Virgo: 22 Agt - 22 Sept
Libra: 23 Sept - 22 Okt
Scorpio: 23 Okt - 22 Nov
Sagitarius: 23 Nov - 20 Des



Para peneliti baru-baru ini menemukan rasi bintang baru yang bernama Ophiucus. Kemungkinan susunan zodiakpun berubah. Berdasarkan perhitungan, Ophiucus berada di tanggal 29 Nov-18 Desember. Zodiak ini mempengaruhi Anda yang lahir antara 18 Desember hingga 21 Januari.Artinya seluruh tanggal dalam 12 sistem zodiak ikut bergeser (lihat Zodiak Bertambah).

Sebenarnya bintang baru ini bukanlah sistem rasi bintang baru yang menjadi dasar perhitungan bintang.Dalam astronomi, dikenal ada 88 rasi bintang yang berada di langit.Ophiuchus adalah salah satu dari 88 rasi bintang, dan juga satu dari 48 rasi yang didaftar oleh astronom ternama dunia, Claudius Ptolemaeus (Ptolemy).

Ceritanya bermula saat rasi bintang ditemukan kembali oleh astronom saat mendekati matahari Februari 2006 silam.Menurut BBC, berdasarkan pengamatan astronom dunia, rasi bintang Ophiuchus sudah mendekati matahari dan memunculkan supernova spektakuler.

Jurnal ilmiah dunia, Nature, juga melaprokan bintang-bintang di rasi ini sangat terang dan tampak jelas di kosmos.Sebegitu terangnya hingga Ophiuchus bisa dilihat dari bumi tanpa peralatan teleskop sekalipun.Adalah astronom Denmark, Tycho Brahe, pada tahun 1572 yang pertama kali melihat kemunculan rasi itu.

Nah, rasi yang baru menampakkan dirinya lagi ini sebelumnya tidak dikenali dan hanya disebut sebagai New Star.Namun, astronomi modern membuktikan, rasi yang dilihat oleh Brahe sama dengan rasi bintang yang dilihat astronom Februari 2006 lalu.

Astronom dari Harvard University, Jeno Sokoloski, menyatakan di masa dalam abad terakhir, ada beberapa ledakan supernova yang mengindikasikan adanya pergeseran rasi.“Dimulai secara lambat dan hanya sekejap dalam dua hari, dan hal itu mengindikasikan kepada kami bahwa terjadi ledakan massif. Bahkan sebenarnya, hampir kolaps,” kata Sokoloski menjelaskan akibat ledakan itu.

Rasi bintang Ophiuchus pertama kali muncul di abad kedua. Ptolemy mendaftarkan sebagai bintang ke-29 dari 48 rasi bintang. Diperkirakan rasi ini akan muncul kembali dalam jangka waktu 1.700 tahun lagi.

Alasan Ophiuchus tidak dimasukkan dalam astrologi barat selama ratusan tahun karena hanya ada 12 rasi bintang yang selama ini mengikuti perputaran benda-benda langit dalam sistem tatasurya seperti bulan, planet, dan matahari.Karena baru, para astrolog belum menemukan karakteristik serta peruntungan orang-orang yang lahir di zodiak Ophiuchus.

Zodiak sendiri berarti Lingkaran Hewan karena diambil dari bahasa Yunani Zoodiacos Cyclos yang artinya Lingkaran Hewan.Namun, sebenarnya, dari 12 zodiak ada lima yang tidak dilambangkan dengan binatang, yakni Aquarius (Pembawa Air), Gemini (si Kembar), Virgo (Gadis), dan Libra (Timbangan), dan Sagitarius (Pemanah). Zodiak adalah semua rasi bintang yang berada di sepanjang lingkaran ekliptika. Oleh karena semua planet, matahari, dan bulan beredar di sepanjang lingkaran ekliptik, otomatis mereka semua juga beredar di antara zodiak.

Ramalan astrologi didasarkan pada kedudukan benda-benda tatasurya di dalam zodiak.Seseorang akan menyandang tanda zodiaknya berdasarkan kedudukan matahari di dalam zodiak pada tanggal kelahirannya. Misalnya, orang yang lahir awal Desember akan berzodiak Sagitarius karena pada tanggal tersebut matahari berada di wilayah rasi bintang Sagitarius.

Kedudukan matahari dibedakan antara waktu tropikal dan waktu sideral yang menyebabkan terdapat dua macam zodiak, yaitu zodiak tropikal dan zodiak sideral.

Sebagian besar astrolog barat menggunakan zodiak tropikal yang juga populer di kalangan anak muda di Indonesia.


Sumber: kaskus.co.id
Continue reading →

Indahnya Hotel Perut Bumi Di Shanghai

0 comments


Jika Dubai terkenal dengan gedungnya yang menjulang mencakar langit, maka di China justru sebaliknya. Sebuah hotel kelas atas akan dibangun tinggi dari bawah tanah ke permukaan.

Sebuah Hotel papan atas akan segera dibangun di sebuah perbukitan bekas pertambangan. Hotel tersebut akan dibangun menjulang dari dasar bukit di kaki gubung Tianma, sekitar 45 km barat daya dari pusat kota Shanghai. 

Hotel yang dibangun oleh kelompok pengembang Shimao Shanghai nantinya akan diberi nama Intercontinental Shimao Shanghai Wonderland. Rencananya, hotel megah tersebut akan selesai pada akhir tahun 2014 dan bisa dibuka untuk umum mulai tahun 2015.

Hotel yang bakal dikelola oleh Intercontinental Hotels Group ini memiliki 19 lantai dimana 16 lantainya berada di bawah tanah dan tiga sisanya berada di atas permukaan tanah. Selain itu, akan ada 380 kamar yang disediakan lengkap dengan Restoran bawah air. 

Secara total, hotel ini memiliki panjang sekitar 240 meter dengan lebar 160 meter pada kedalaman 100 meter. 

Untuk menambah kesan sejuk, pihak pengembang juga akan mendesain sebuah air terjun buatan yang airnya akan ditampung pada kedalam 20 meter dari dasar.

"Tempat tersebut menjadi pertambangan sejak tahun 1950 an. Dan telah ditinggalkan sejak tahun 200 silam," ujar manager branding senior Shanghai Shimao, Yao Qi.

Selain hotel, pengembang Simao Shanghai juga akan membangun sebuah menara bernama Shanghai Tower di sekitar kompleks.


PENAMPAKAN HOTEL

(klik gambar untuk perbesar)

(klik gambar untuk perbesar)

(klik gambar untuk perbesar)

(klik gambar untuk perbesar)

(klik gambar untuk perbesar)


Sumber: kaskus.co.id
Continue reading →

Memasukan Emoticon Kaskus Pada Posting Blog

0 comments

Pernah jalan-jalan di forum kaskus? pasti pernah lihat emoticon kaskus yang lucu. Yuk kita percantik posting blog kita dengan emoticon kaskus biar kerasa tuh ekspresi kita. Berikut ini cara memasukan emoticon kaskus pada posting blog, yaitu copy paste aja Source Code-nya yang ada dibawah ini. Ingat ya, letakkan Source Code-nya di menu HTML pada blog.

(Klik Gambar Untuk Memperbesar)



SOURCE CODE-NYA

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/takut.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/sorry.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/shakehand2.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/selamat.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/recseller.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/rate5.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/nohope.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/ngakak.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/mewek.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/ngacir2.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/najis.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/mewek.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/matabelo1.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/malu.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/marah.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/hoax.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/I-Luv-Indonesia.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/cool2.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/cekpm.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/s_big_cendol.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/capede.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/bingung.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/berduka.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/s_big_batamerah.gif" width=18 height=18border=0>

<img src="http://kkcdn-static.kaskus.co.id/images/smilies/jempol2.gif" width=18 height=18border=0>

NB: Rubahlah angka 18 berwarna merah untuk menyesuaikan
besar / kecil ukuran emoticon pada posting.


Emoticon Copyright by kaskus.co.id
Continue reading →